Kesimpulan Tumbuh Kembang
Tumbuh : pertambahan jumlah sel – kuantitas
Indikator : BB,TB/PB,LK,LLA ( lingkar lengan atas ) – countable
Ciri2 : Tanda lama hilang ( Kel. Thimus hilang, gigi susu hilang umur 6-7 tahun ), Rf. Primitif hilang ), dan muncul tanda baru ( tumbuh gigi tetap 6-7 tahun hingga 11-12 tahun, dan tanda kelamin sekunder ).
Keunikan pertumbuhan punya pola pertumbuhan masing masing. Pertumbuhan ada percepatan dan perlambatan dalam periode tertentu.
Kembang : pertambahan kematangan,kecerdasan, dan kemampuan – kualitas
Penilaian perkembangan sulit sehingga menunggunakan milestone ( tingkat kemampuan anak yang harus dicapai pada umur tertentu ) sehingga dapat diobservasi apakan terjadi keterlambatan.
Indikator : motorik kasar,motorik halus, bicara, mendengar, kecerdasan ( IQ ), psikososial.
4 Pola kurva pertumbuhan:
1. Pertumbuhan umum : percepatan hingga akhir janin, melambat hingga akhir bayi, tumbuh lambat saat prasekolah, percepatan pada remaja ( adolecense ), melambat dan berhenti setelah dewasa.
2. Pertumbuhan otak-kepala : Bayi baru lahir berat otaknya hanya 25% otak dewasa, perkembangan terpesat otak pada tahun pertama sekitar 50%, tahun kedua 20%, dan pada umur 5-6 tahun otak anak sudah 90% otak dewasa, jadi sudah bisa dilakukan tes IQ karena pertumbuhannya tidak terlalu mempengaruhi lagi.
3. Pertumbuhan jar. Limfoid : tumbuh cepat saat bayi dan anak, 2x lipat org dewasa saat usia 10-12 tahun, menurun saat pubertas, dan mengalami involusi ( pengerutan ) hingga dewasa.
4. Pertumbuhan organ reproduksi : lambat pada usia 1 tahun, pesat saat remaja sehingga mulai muncul sex sekunder, dan sangat pesat ketika semua pertumbuhan tubuh selesai.
Ciri2 perkembangan : terjadi perubahan sikap, berkaitan dengan maturasi SSP, polanya tetap, berurutan, kecepatan yang berbeda2, berkorelasi dengan pertumbuhan, pertumbuhan sepalokaudal – proksimodistal, perkembangan awal menentukan perkembangan selanjutnya.
Perkembangan dipengaruhi 2 faktor : internal dan eksternal ( Pranatal, Intrapartum, dan pascanatal )
Kebutuhan Dasar agar Tumbuh Kembang berjalan dengan baik:
a. ASUH
b. ASIH
c. ASAH
Maturasi Tumbuh Kembang terjadi pada : Skeletal, Neural, Dental, Emosional, Seksual.